Home Lowongan Kerja Lowongan Fasilitator BSPS Kalimantan Barat 2021

Lowongan Fasilitator BSPS Kalimantan Barat 2021

0

Cengos.in – Dalam Menyambut Program Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) tahun anggaran 2021.

Satuan Kerja Penyediaan Perumahan Kalimantan Barat ,Balai Penyediaan Perumahan Kalimantan 1, Ditjen Perumahan @kemenpupr

Mengadakan Perekrutan Fasilitator Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Provinsi Kalimantan Barat.

Posisi dibutuhkan ;

  1. Kordinator Kabupaten (Korkab) 18 orang
  2. Tenaga Fasilitator Lapangan (TFL Teknik dan Pemberdayaan) 108 orang

Persyaratan Umum Korkab dan TFL :

  1. WNI.
  2. Sehat jasmani dan rohani.
  3. memiliki dedikasi tinggi dan berjiwa sosial untuk membantu masyarakat
  4. Bukan anggota parpol atau tim sukses pemilihan kepala pemerintahan
  5. Tidak sedang dalam ikatan kontrak kerja bukan Pegawai Negeri (PNS/TNI/Polri) serta tidak merangkap pendampingan lainnya.
  6. Bersedia bekerja penuh waktu (full time)selama masa kontrak.
  7. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah BSPS Provinsi Kalimantan Barat.
  8. mampu mengoperasikan komputer dan mengoperasikan aplikasi MS-Office (Word, Excel, PowerPoint)
  9. memiliki jejak rekam yang baik dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang berlaku.
  10. mempunyai motivasi belajar yang tinggi dan dapat bekerja secara tim
  11. diutakan bertempat tinggal di lokasi kegiatan

Kriteria Khusus Korkab ;

  1. berusia maksimal 50 tahun pada saat memasukan lamaran pekerjaan
  2. pendidikan terakhir sekurang-kurangnya S1 Teknik Sipil atau Arsitektur,
  3. pengalaman dalam pendampingan BSPS atau program pembangunan infrastruktur berbasis masyarakat sejenis minimal 3 (tiga) tahun
  4. diutamakan telah mengikuti kursus/pelatihan bidang teknis bangunan yang dibuktikan dengan sertfikat atau surat keterangan mengikuti kursus/pelatihan

Kriteria Khusus Fasilitator Teknik ;

  1. berusia maksimal 45 tahun pada saat memasukan lamaran pekerjaan
  2. pendidikan terakhir sekurang-kurangnya D3 Teknik Sipil atau Arsitektur,
  3. pengalaman sekurang-kurangnya 1 (satu) tahun pekerjaan kontruksi bangunan rumah/perumahan atau pernah sebagai fasilitator teknis dalam program pembangunan infrastruktur berbasis masyarakat
  4. diutamakan telah mengikuti kursus/pelatihan bidang teknis bangunan yang dibuktikan dengan sertfikat atau surat keterangan mengikuti kursus/pelatihan

Kriteria Khusus Fasilitator Pemberdayaan ;

  1. berusia maksimal 45 tahun pada saat memasukan lamaran pekerjaan
  2. pendidikan terakhir sekurang-kurangnya D3 semua jurusan
  3. diutamakan pengalaman sekurang-kurangnya 3 (tiga) tahun dalam program pembangunan infrastruktur berbasis masyarakat
  4. diutamakan telah mengikuti kursus/pelatihan bidang teknis bangunan yang dibuktikan dengan sertfikat atau surat keterangan mengikuti kursus/pelatihan

apply disini

Exit mobile version